IPSS Jadi Wadah Silaturahmi dan Pembentukan Karakter Pemuda Sulsel  

  • Bagikan

 
FAJAR, NUNUKAN — Nunukan akan menjadi tuan rumah untuk pelantikan serentak empat Pengurus Daerah (PD) Ikatan Pemuda Sulawesi Selatan (IPSS). Yakni PD IPSS Nunukan, IPSS Bulungan, IPSS Tarakan, dan IPSS Tanah Tidung. 

Ketua PD IPSS Nunukan, Heriansyah mengaku bangga dengan ditunjuknya Nunukan untuk pelantikan serentak ini. Dia mengatakan ratusan peserta dari berbagai daerah akan berdatangan, untuk meramaikan kegiatan tersebut. 

Khusus pelantikan empat pengurus daerah, kata dia, akan digelar di Gedung Akbar pada Sabtu, 19 Maret. Kemudian Minggu, 20 Maret akan digelar jalan santai yang melibatkan ribuan peserta. 

“IPSS menjadi wadah para pemuda Sulsel untuk bersilaturahmi. Mengembangkan diri, hingga bisa menghasilkan karya positif untuk masyarakat,” ungkap Heriansyah saat ditemui di Alun-alun Kota Nunukan, Kamis, 17 Maret. 

Selama ini, kata dia, pemuda Sulsel terkotak-kotak baik karena politik dan bisnis. Selain sarana silaturahmi, targetnya membuat program yang akan menciptakan pemimpin masa depan. 

Diapun sudah menyusun sejumlah agenda setelah pelantikan. Yakni akan ada rapat kerja, yang akan digelar di Sebatik. Dia juga akan membentuk wadah Pemuda Penjaga Perbatasan, sebagai wujud nyata IPSS Nunukan menjaga wilayah dan daerahnya. 

“Kita menjaga dengan menggelar bersih-bersih pantai. Karena pantai ini wajahnya Indonesia dari perbatasan Malaysia. Kegiatan ini kami gelar bersama Karang Taruna dan organisasi lain,” jelasnya. 

Dia berharap pmerintah daerah nantinya bisa merangkul IPSS. Agar pemuda bisa fokus untuk menggarap kegiatan positif. Seperti sektor pertanian, yang punya potensi besar di Nunukan. (*/ful) 

  • Bagikan

Exit mobile version