Gubernur Berupaya Tekan Kenaikan Harga Bahan Pokok Jelang Ramadan

  • Bagikan

FAJAR, TANJUNG SELOR — Gubernur Kaltara, Zainal A Paliwang mengantisipasi lonjakan harga jelang Ramadan tahun ini. Upaya untuk memperbanyak kegiatan pasar murah, di setiap daerah.

Kepada wartawan, mantan wakapolda Kaltara ini menganggap pedagang tak boleh sesukanya menaikkan harga. Apalagi dalam kondisi sekarang, jangan sampai ada yang sengaja menaikkan harga dalam kondisi yang belum stabil.

Untuk itu dia meminta pedagang, tak asal menaikkan harga bahan pokok. Utamanya terfokus pada 9 bahan pokok. “Kita akan mencari solusi bagaimana 9 bahan pokok ini tak mengalami kenaikan,” ungkapnya, Rabu, 22 Februari.

Diapun sudah memerintahkan Disperindakop Kaltara untuk terus memantau kondisi harga di seluruh wilayah. “Jangan sampai ada bahan pokok yang mengalami kenaikan, tidak pas dalam kondisi yang seperti sekarang,” tambahnya. (*)

  • Bagikan

Exit mobile version