2024, Pemkab Bulungan Kucurkan Rp34 M Tingkatkan Infrastruktur di Tanjung Palas Tengah

  • Bagikan

FAJAR, TANJUNG SELOR – Dalam agenda kegiatan Safari Ramadan di wilayah Salimbatu Bupati Bulungan menyampaikan tahun 2024 mengalokasikan anggaran lebih dari Rp 34 Milar untuk berbagai kegiatan fisik di wilayah Kecamatan Tanjung Palas Tengah.

Saat memberi sambutan pada Safari Ramadan di Masjid Jabal Nur Salimbatu Bupati Bulungan, Syarwani.,S.Pd.,M.Si mengucapkan terimakasih pada seluruh elemen masyarakat Tanjung Palas Tengah atas kontribusi serta dukunganya dalam pembangunan di wilayahnya.
“Ucapan terimaksih setinggi-tingginya pada masyarakat Tanjung Palas tengah yang telah memberikan dukungan dan masukan atas penyelenggaraan pembangunan selama ini,”ucapnya.

Bupati menerangkan, secara keseluruhan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Bulungan yang dialokasikan untuk Kecamatan Tanjung Palas Tengah. Khususnya Desa Salimbatu, Tanjung Buka serta Silpa Rahayu tahun 2024 mencapai Rp 34.749.892.240.
“Supaya kita bisa kawal dan awasi bersama,”singkatnya.

Menurutnya, kegiatan fisik berupa pembangunan Jalan Desa Salimbatu, di wilayah Jalan Pembangunan dengan nilai Rp 7.651. 500.000 termasuk jalan lingkungan disekitarnya.
Selain itu Pemda Bulungan juga masih melanjutkan pembangunan Jalan Poros Salimbatu sepanjang 9 kilometer, dari total panjang jalan 12 kilometer. Dengan total anggaran Rp 14.200.000.000.
Pemda melalui Dana Alokasi Khsus (DAK) yang dilaksanakan oleh DPU PR juga masih akan meneruskan pembangunan jalan Salimbatu menuju Kelubir, dengan anggaran Rp 14 Miliar lebih.
“Untuk saudara kita yang berada di SP (Satuan Permukiman) Insya Allah kita akan melakukan perbaikan dan renovasi 11 jembatan yang menghubungkan mulai dari SP 5, SP 8, SP 9, SP 5A, termasuk SP 6 Tanjung Buka,”kata bupati.

Hal tersebut dilakukan sebagai upaya pemerataan pembangunan di seluruh wilayah Kabupaten Bulungan meski dengan keterbatasan yang ada.
“Jangan sampai ada pernyataan, kenapa Salimbatu saja yang diurus SP tidak diurus. Saya pastikan saya bersama jajaran Pemda tidak melupakan atau meninggalkan masyarakat Tanjung Palas Tengah. Salimbatu, Tanjung Buka termasuk yang berada di Silpa Rahayu,”pungkasnya (***)

  • Bagikan

Exit mobile version