Ruman Siap Berkolaborasi dengan Legislator Muda, Tingkatkan Pelayanan Masyarakat 

  • Bagikan

FAJAR, TANJUNG SELOR – Anggota DPRD Kalimantan Utara dari daerah pemilihan (dapil) IV Kabupaten Nunukan, Ruman Tumbo menegaskan siap untuk berkolaborasi dengan para legislator muda di Parlemen Kaltara.

Meskipun usianya kini menginjak 71 tahun, namun semangat Ruman untuk terus mengabdikan diri di Kaltara terus bergelora. Ia memastikan terbuka dengan segala bentuk masukan dari kaum muda.

“Saya sebagai paling tua di sini akan berkolaborasi dengan anak muda, saling memberikan masukan untuk peningkatan pelayanan di masyarakat,” ucapnya.

Ruman memiliki rekam jejak dan pengalaman di dunia parlemen. Sebelum menjadi Anggota DPRD Kaltara, , Ruman Tumbo tercatat sebagai  Anggota DPRD Kabupaten Nunukan selama dua periode.

“Sekarang ruang lingkupnya bukan lagi soal Kabupaten Nunukan, sekarang sudah lebih luas yakni Kaltara,” ujarnya.

Berlandaskan amanah dan kepercayaan masyarakat yang telah diberikan kepadanya selama lima tahun kedepan, Ia berkomitmen akan membantu dan bekerjasama dengan Pemerintah dalam pembangunan secara umum di Kaltara.

“Ada tiga tugas pokok DPRD itu, yaitu menyusun Peraturan Daerah (Perda), menyusun anggaran bersama pemerintah serta pengawasan, jadi kita kan fokus dengan tupoksi ini,” katanya.

Namun, selain tiga tugas pokok DPRD Kaltara, Ruman juga tidak menampikkan bahwa masih banyak hal-hal yang harus diperjuangkan di Kaltara meliputi Infrastruktur, Pendidikan dan Kesehatan.

“Di pelosok-pelosok itu masih kurang rumah sakit, pukesmas serta pendidikan yang masih sangat rendah karena kualitas sekolahnya yang masih perlu diperbaiki,” terangnya.

Dalam hal ini, Ruman akan terus berusaha memberikan energi positifnya kepada masyarakat. Ia mengakui bahwa masih banyak hal yang perlu diperbaiki. Mengingat Kaltara merupakan daerah perbatasan yang berbatasan langsung dengan Negara Malaysia.

“Banyak yang harus diperbaiki, peredaran Narkoba juga menjadi atensi karena kita daerah perbatasan. Jadi energi Pemerintah dan DPRD harus kerja sama dengan baik,” ujarnya.

Sebagaimana diketahui, Ruman Tumbo menjadi anggota dewan dengan usia tertua di DPRD Kaltara. Ruman Tumbo berangkat dari Partai Demokrat dan berhasil meraih sebanyak 2.938 suara pada pemilihan umum (Pemilu) 2024

  • Bagikan

Exit mobile version