Indeks Pengelolaan Keuangan Bulungan Raih Predikat “B”

  • Bagikan

Bupati Berharap Predikat IPKD Terus Meningkat Tiap Tahun

FAJAR, TANJUNG SELOR – Pemerintah Kabupaten Bulungan berhasil meraih nilai “B” meski dengan predikat perlu perbaikan dalam pengukuran Indeks Pengelolaan Keuangan Daerah (IPKD) Tahun 2023 untuk kinerja keuangan daerah tahun anggaran 2022.

Bulungan menorehkan skor 64,515 atau nilai “B” untuk kategori kabupaten dengan kapasitas fiskal sedang.
Dengan rincian sebagai berikut dimensi 1: kesesuaian dokumen perencanaan dan penganggaran, dengan skor 10,682. Dimensi 2: pengalokasian anggaran belanja dalam APBD skor 18,621, dimensi 3: transparansi pengelolaan keuangan daerah skor 0, dimensi 4: penyerapan anggaran skor 15, dimensi 5: kondisi keuangan daerah, skor 5,213. Dimensi 6: opini BPK atas LKPD dengan skor 15.

Prestasi ini diraih berdasar Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor: 900.1.15.3.387 Tahun 2023 tertanggal 15 Desember 2023 tentang hasil pengukuran IPKD pemerintah daerah provinsi seluruh Indonesia tahun anggaran 2022.

Meski masih mendapat predikat “B” hal tersebut cukup membanggakan karena untuk di Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) hanya Bulungan dan Kota Tarakan yang mendapat predikat “B” denga skor 79,493 berada diatas Bulungan.

Sedangkan Kabupaten Malinau memperoleh predikat “C” sangat perlu perbaikan, dengan skor 52,413. Nunukan, predikat “C” sangat perlu perbaikan skor 58,315, Kabupaten Tana Tidung predikat “C” sangat perlu perbaikan, skor 60,239 untuk Provinsi Kaltara masih memperoleh predikat “C” sangat perlu perbaikan dengan skor 68,007.

Berkaitan dengan hal tersebut, Bupati Bulungan Syarwani.,S.Pd.,M.Si menyampaikan keberhasilan tersebut perlu disyukuri dan tentunya perlu ditingkatkan capainya tahun depan (penilaian IPKD tahun anggaran 2023).

Capaian ini merupakan hasil kerja keras bersama utamanya berkat komitmen dan dukungan kepala perangkat daerah sehingga kinerja kuangan Pemkab Bulungan mendapat peringkat cukupbaik di level nasional.

“Saya mengucapkan terimakasih pada seluruh tim IPKD Kabupaten Bulungan yang telah menginput data IPKD sehingga mendapat penilaian cukup memuaskan. Saya harap dari tahun ke tahun predikat kita terus meningkat,”harapnya (*)

  • Bagikan