FAJAR, TANJUNG SELOR — Berbagai perlombaan digelar pada Fesitval Sungai Kayan 2022. Mulai dari perahu dayung, lomba perahu ketinting, hingga berbagai event lain yang melibatkan ratusan peserta.
BPJS Ketenagakerjaan, ikut berpartisipasi dalam memberikan perlindungan. Ada 750 peserta lomba yang kini sudah terdaftar dalam kepesertaan program jaminan tenaga kerja tersebut.
Penyerahan kartu peserta BPJS Ketenagakerjaan, diserahkan langsung oleh Gubernur Kaltara, Zainal A Paliwang, Bupati Bulungan Syarwani, Wakil Gubernur Yansen TP, serta beberapa pejabat lain, pada momen pembukaan lomba perahu dayung, di Dermaga Kayan VIP, Sabtu, 24 September.
Kepada FAJAR, Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Bulungan Tanjung Selor, Ahmad Bisyri mengatakan, sesuai dengan UU 11 tahun 2022 Tentang Keolahragaan. Seluruh atlet, harus terlindungi jaminan ketenagakerjaan, untuk mengatusipasi risiko utamanya saat bertanding.
Sehingga, kata dia, ketika ada risiko saat bertanding seluruh atlet tak lagi khawatir soal perawatan. Sudah ada fasilitas perawatan di RSUD Bulungan sesuai standar BPJS Ketenagakerjaan.
“Standar kami, kamar perawatan kelas I. Kemudian tak ada batasan biaya. Misalnya saja, untuk peserta lomba gayung ini termasuk berisiko, jadi sudah ada perlindungan bagi mereka,” tambahnya. (*)