FAJAR, NUNUKAN – Masyarakat yang memadati Paras Perbatasan dan ruas jalan lingkar begitu menikmati hiburan Panggung Hiburan bertajuk Semarak HUT Kabupaten Nunukan yang dirangkaikan dengan perayaan HUT Bankaltimtara yang ke 57. Ada dua Artis ibukota di Paras Perbatasan Nunukan, Rabu, 12 Oktober.
Suara khas dan gahar Krisyanto eks Jamrud dengan dentuman iringan musik menghadirkan lagu – lagu Jamrud seperti Berakit Rakit, Surti Tejo, Pelangi di Matamu, Telat 3 Bulan, dan Selamat Ulang Tahun. Dengan suara khasnya Krisyanto berhasil ‘menghipnotis’ para penonton khususnya pecinta lagu lagu Rock dan terhanyut dalam alunan bait bait lagu Jamrud yang dinyanyikan.
Tampak hadir Bupati Nunukan Asmin Laura Hafid bersama wakil Bupati Nunukan Hanafiah bersama unsur Forkopimda, Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Utara, Anggota DPRD Kabupaten Nunukan, Instansi Vertikal, pimpinan Bank Kaltimtara, pimpinan pimpinan perusahaan dan masyarakat.
Tak kalah dengan Kristanyo Jamrud, Keisya Levronka yang juga telah ditunggu tunggu penonton yang memadati area panggung juga hadir spektakuler. Walau tergolong penyanyi muda, Pelantun lagu ‘Tak Ingin Usai’ yang viral di jagad media sosial dan tercatat dalam jajaran lagu terhits Indonesia tahun 2022 ini juga memukau penonton yang dominan remaja dan pemuda pemudi.
Bahkan berhasil mengajak ribuan penonton untuk menaburi Paras perbatasan dan seputar panggung hiburan dengan cahaya Flashlight dari telpon genggam sembari menyanyikan bersama bait bait lagu Kesya yang syahdu dan mengena di hati. Pada kesempatan ini Keisya juga berduet menyanyikan lagunya bersama Bupati Laura dan juga 2 orang fansnya.
Antusiasnya masyarakat menghadiri panggung hiburan ini tentunya sesuai dengan harapan Bupati agar masyarakat bisa bangkit kembali dan pulih pasca Pandemi Covid 19.
Menyampaikan sambutan Bupati Nunukan, Wakil Bupati Nunukan Hanafiah mengajak melalui momentum ini semua masyarakat dapat menyambut dengan penuh rasa syukur, gembira, dan keyakinan yang kuat bahwa hari hari mendatang akan semakin baik.
“Setelah berhasil melewati masa masa sulit akibat pandemi Covid – 19 selama hampir dua tahun, saya yakin dengan sinergi dan kebersamaan kita pun pasti mampu melewati semua tantangan dalam mewujudkan tatanan masyarakat yang maju, adil, aman dan sejahtera’, ujarnya. (*)
Semarak Panggung Hiburan HUT Nunukan, Ada Penampilan Krisyanto dan Keisya Levronka
FAJAR, NUNUKAN – Masyarakat yang memadati Paras Perbatasan dan ruas jalan lingkar begitu menikmati hiburan Panggung Hiburan bertajuk Semarak HUT Kabupaten Nunukan yang dirangkaikan dengan perayaan HUT Bankaltimtara yang ke 57. Ada dua Artis ibukota di Paras Perbatasan Nunukan, Rabu, 12 Oktober.
Suara khas dan gahar Krisyanto eks Jamrud dengan dentuman iringan musik menghadirkan lagu – lagu Jamrud seperti Berakit Rakit, Surti Tejo, Pelangi di Matamu, Telat 3 Bulan, dan Selamat Ulang Tahun. Dengan suara khasnya Krisyanto berhasil ‘menghipnotis’ para penonton khususnya pecinta lagu lagu Rock dan terhanyut dalam alunan bait bait lagu Jamrud yang dinyanyikan.
Tampak hadir Bupati Nunukan Asmin Laura Hafid bersama wakil Bupati Nunukan Hanafiah bersama unsur Forkopimda, Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Utara, Anggota DPRD Kabupaten Nunukan, Instansi Vertikal, pimpinan Bank Kaltimtara, pimpinan pimpinan perusahaan dan masyarakat.
Tak kalah dengan Kristanyo Jamrud, Keisya Levronka yang juga telah ditunggu tunggu penonton yang memadati area panggung juga hadir spektakuler. Walau tergolong penyanyi muda, Pelantun lagu ‘Tak Ingin Usai’ yang viral di jagad media sosial dan tercatat dalam jajaran lagu terhits Indonesia tahun 2022 ini juga memukau penonton yang dominan remaja dan pemuda pemudi.
Bahkan berhasil mengajak ribuan penonton untuk menaburi Paras perbatasan dan seputar panggung hiburan dengan cahaya Flashlight dari telpon genggam sembari menyanyikan bersama bait bait lagu Kesya yang syahdu dan mengena di hati. Pada kesempatan ini Keisya juga berduet menyanyikan lagunya bersama Bupati Laura dan juga 2 orang fansnya.
Antusiasnya masyarakat menghadiri panggung hiburan ini tentunya sesuai dengan harapan Bupati agar masyarakat bisa bangkit kembali dan pulih pasca Pandemi Covid 19.
Menyampaikan sambutan Bupati Nunukan, Wakil Bupati Nunukan Hanafiah mengajak melalui momentum ini semua masyarakat dapat menyambut dengan penuh rasa syukur, gembira, dan keyakinan yang kuat bahwa hari hari mendatang akan semakin baik.
“Setelah berhasil melewati masa masa sulit akibat pandemi Covid – 19 selama hampir dua tahun, saya yakin dengan sinergi dan kebersamaan kita pun pasti mampu melewati semua tantangan dalam mewujudkan tatanan masyarakat yang maju, adil, aman dan sejahtera’, ujarnya. (*)