FAJAR, TANJUNG SELOR — Tahapan tes CAT seleksi Panwascam di Bulungan bakal digelar, Sabtu, 15 Oktober. Tes ini dilaksanakan di ruangan Computer Assisted Test (CAT) Kantor Bupati Bulungan.
Ketua Bawaslu Bulungan, Ahmad disampingi Anggota Bawaslu, Ali Akbar memantau kesiapan seleksi, Jumat, 14 Oktober. Keduanya melihat suasana ruangan, hingga mengecek kesiapan jaringan dan komputer yang akan digunakan oleh peserta.
Kepada FAJAR, Anggota Bawaslu Bulungan, Ali Akbar memastikan persipan tes berjalan dengan baik. Pihaknya sudah mengecek kondisi jaringan hingga upaya antisipasi ketika jaringan terputus atau listrik mati.
“Mudah-mudahan tidak ada kendala. Terutama untuk jaringan, karena tesnya melalui sistem CAT. Kalaupun nantinya bermasalah, terpaksa kami hentikan sementara seleksi hingga kondisi kembali membaik,” ungkapnya kepada FAJAR, Jumat, 14 Oktober.
Sementara untuk listrik, sudah ada genset yang disiapkan. Sehingga ketika ada pemadaman, prosesi tes tetap berlanjut. “Kami sudah mengupayakan antisipasi, agar seleksi ini bisa berjalan dengan lancar,” jelas pria yang juga menjabat sebagai Kordiv Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Humas Bawaslu Bulungan ini.
Nantinya proses seleksi akan digelar selama tiga sesi. Sesi pertama sebanyak 36 peserta, sesi kedua 35 peserta, dan sesu ketiga sebanyak 34 peserta. Kemudian selain di kantor bupati, ada pula seleksi yang digelar di SMAN 1 Bunyu dengan jumlah 9 peserta.
“Jadi totalnya ada 114 peserta yang lolos seleksi administrasi dan akn ikut tes CAT. Kami juga menyiapkan sarana di Bunyu, karena mempertimbangkan biaya peserta dari sana. Awalnya kami juga berencana buka di Peso, tetapi jaringan belum memungkinkan,” jelasnya.
Sementara tes CAT untuk setiap sesi akan berjalan selama 90 menit. Peserta pun tidak diperbolehkan membawa barang bawaan ke dalam ruangan tes. Mereka yang tak hadir, pada seleksi besok langsung dinyatakan gugur.
Setelah proses ini, nantinya akan berlanjut pada tahapan tes wawancara yang akan digelar 18 sampai 22 Oktober mendatang. Sedangkan hasil tes CAT akan diumumkan 17 Oktober mendatang. Hanya enam besar dari setiap kecamatan yang bisa melanjutkan proses seleksi ke tahap berikutnya.
Ketua Bawaslu Bulungan, Ahmad berharap tak ada kendala, saat seleksi berjalan. Pihaknya sudah berupaya melakukan antisipasi, agar tahapan tes CAT bisa berjalan lancar. Tak ada lagi yang tertunda. (*)