FAJAR, TANJUNG SELOR – Ketua Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) Hj. Rahmawati Zainal, SH., menggelar shalawat bersama para anggota dan pengurus Majelis Taklim Kaltara, dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke – 79 (tujuh puluh Sembilan) yang bertempat di Pendopo Rumah Jabatan Gubernur Kalimantan Utara, Jumat (9/8).
Turut hadir dalam acara ini ibu-ibu Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kaltara, para anggota PKK Kaltara, serta para pengurus Majelis Taklim dan Organisasi Wanita yang berjumlah kurang lebih 500 orang.
“Alhamdulillah, hari ini kita dapat berkumpul serta bersilaturahmi bersama dengan Majelis Taklim serta Organisasi Wanita lainnya yang ada di Bulungan dalam rangka shalawat bersama menyambut hari kemerdekaan RI dengan mengusung tema menjalin silaturahmi bersinergi membangun negeri,”kata Rahmawati dalam sambutannya.
Menurutnya, kegiatan ini bukan hanya menjadi ajang mempererat tali silaturahmi, namun juga sebagai bentuk sinergi untuk membangun negeri. Selain merayakan hari kemerdekaan dengan berbagai lomba namun juga dengan cara yang bernuansa religi.
Silaturahmi menjadi salah satu cara untuk menjaga kesatuan serta persatuan Negara guna menghargai perjuangan panjang para pahlawan yang telah mengorbankan segalanya demi tegaknya Negara Kesatuan Republik Indonesia.
“Peran majelis taklim dan organisasi Wanita sangat strategis dalam menjaga nilai-nilai kebangsaan dan juga majelis taklim sebagai wadah Pendidikan spiritual serta moral untuk memajukan generasi penerus bangsa,” lanjutnya.
Selain bershalawat yang mana shalawat ini dipimpin oleh Al Habib Muthahar bin Soleh Al Jufrie (Pimpinan Pondok Pesantren Al Khairaat Tanjung Selor. Juga dalam acara ini juga Hj. Rahmawati menyalurkan bantuan untuk beberapa Yayasan yatim piatu yang ada di Kaltara terkhusus di Kabupaten Bulungan.