Pemprov Kaltara Akan Tambah Armada Perpusatakaan Keliling 

  • Bagikan

FAJAR, TANJUNG SELOR — Perpustakaan keliling ternyata membawa manfaat. Utamanya bagi satuan pendidikan yang menjadi target sasaran setiap pekannya. 

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kaltara, Ilham Zain mengatakan, perpustakaan keliling memang menjadi salah satu program utama di OPD yang dipimpinnya. 

Setiap pekannya, ada titik-titik yang dijangkau untuk dikunjungi. Salah satu sasarannya adalah satuan pendidikan, baik itu tingkat SD, SMP, hingg tingkatan SMA. 

Hanya saja keterbatasan armada, membuat pihaknya terbatas menjangkau beberapa wilayah. Apalagi saat ini baru satu unit mobil perpustakaan keliling, yang stand by di wilayah Kab Bulungan. 

“Satu unit ini lah yang menjangkau sejumlah sekolah di beberapa wilayah dan kecamatan.  Padahal dengan luas wilayah yang sekarang, kita wajib punya tambahan unit perpustakaan keliling,” ungkap Ilham Zain kepada FAJAR, beberapa waktu lalu.  

Dia berupaya, tahun depan ada tambahan armada lagi sehingga layanan tersebut bisa menjangkau selurub wilayah.”Terbukti minat pelajar dengan hadirnya perpustakaan keliling sangat besar. Jadi harus kita maksimalkan,” tambahnya. (*) 

  • Bagikan