Kadisdikbud Kaltara Ingin SDM Lulusan SMA/SMK Bisa Bersaing 

  • Bagikan

FAJAR, TANJUNG SELOR — Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikbud) Kaltara, Teguh Hendri Sutanto ingin SDM putra putri di Bumi Benuanta bisa bersaing. Baik di bangku perkuliahan ataupun dunia kerja. 

Saat seminar Transformasi Pendidikan beberapa waktu lalu, teguh menyampaikan sejumlah poin penting soal SDM. Saat penerimaan untuk lanjutan ke perguruan tinggi, pihaknya sudah menjalin kerja sama dengan beberapa kampus. 

Ada kuota tertentu, yang diberikan untuk siswa-siswi Kaltara. Hanya saja, pendaftarnya masih minim. “Meski begitu kita tetap berupaya, untuk terus memperkuat sistem pembelajaran demi pendidikan anak-anak kita,”ungkapnya, beberapa waktu lalu. 

Teguh juga mengatakan kegiatan kegiatan seminar transformasi pendikan merupakan tindak lanjut dair kunjungan mereka ke Finlandia beberapa waktu lalu.  Diapun mengajak Imanuel Iman Sine untuk membagi pengalaman, bagaimana sistem pendidikan dan percepatan transformasi di negara tersebut.  

“Kebetulan pak Imanuel ini berkunjung ke beberapa daerah termasuk di Kaltara.  Kita ingin melihat gambaran bagaimana tranformasi percepatan mutu pendidkan, serta apa yang bisa kita terapkan di Kaltara,” jelasnya. 

Menurutnya ada beberapa poin penting utamanya pada metode pembelajaran yang bisa diadopsi. Dia mengatakan di negara tersebut, sistem pendidikannya terbukti bisa menciptakan SDM unggul sehingga bisa memperkuat kesejahteraan masyarakatnya.  

  • Bagikan