Pjs Bupati Tana Tidung Telusuri Dugaan Akun Instansi Pemerintah Tak Netral di Pemkab KTT 

  • Bagikan

FAJAR, JAKARTA — Akun instagram yang diduga milik instansi Pemkab Tana Tidung mendadak menjadi sorotan. Pasalnya akun tersebut turut memberi dukungan, pada live debat publik Pilkada Tana Tidung.  

Ada komentar yang menjurus pada paslon melalui akun tersebut. Hal ini memicu perbincangan luas, lantaran instansi pemerintah termasuk jajaran seluruh ASN yang harusnya menekankan sikap netralitas di momen pilkada. 

Pjs Bupati Tana Tidung, Dr Iqro Ramadhan pun bereaksi atas viralnya informasi tersebut. Kepada FAJAR, dia menjelaskan jika akan menelusuri kebenaran berita tersebut.  

Sebelumnya dia telah berkali-kali mengingatkan agar ASN, PTT, hingga perangkat desa netral dalam pelaksanaan pilkada. “Saya sudah membuat edaran, dan setiap rapat saya selalu menyampaikan agar netral,” tegasnya.  

Diapun akan mencari tahu, kebenaran adanya akun media sosial milik pemerintah yang menunjukkan dukungan ke paslon tertentu. “Kami akan telusuri hal ini, tambah pria yang juga Asisten I Bidang Pemerintahan Setda Pemprov Kaltara ini.  

Sebelumnya di media sosial Kaltara A1, ada akun media sosial yang diduga milik instansi pemerintah yang memberi dukungan kepada kandidat tertentu.  Bahkan akun tersebut turut berkomentar di kolom saat debat paslon yang live di televisi swasta nasional.   

Kepala Inspektorat Kabupaten Tana Tidung, Dimas Aditya mengatakan, jika pihaknya masih menelusuri hal tersebut. “Iya sedang kami telusuri mas, dan itu bukan akun official kami,” tambahnya. (*) 

  • Bagikan