Said Agil: Apapun Hasilnya, Itu Urusan Allah

  • Bagikan

FAJAR, TANA TIDUNG – Calon bupati nomor urut 1 Said Agil dan istri menyalurkan hak pilihnya pada Pilkada serentak bupati dan wakil bupati Tana Tidung serta gubernur dan wakil gubernur Kaltara di tempat pemungutan suara (TPS) 2 Jalan Ahmad Yani, Desa Tideng Pale, pukul 08.00 WITA.

Kepada media, Said Agil mengatakan, apapun hasil pilkada yang digelar hari ini sudah menjadi kehendak Allah SWT.

Namun ia bersama calon wakil bupati dan tim telah berjuang semaksimal mungkin.

“Kami sudah berjuang sampai hari ini, apapun hasilnya itu urusan Allah SWT,” kata Said Agil.

Ia mengajak masyarakat untuk berpartisipasi menyukseskan pilkada dengan menyalurkan suaranya memilih pemimpin yang sesuai hati nurani dan bisa membawa Tana Tidung jauh lebih baik.

“Khusis relawan SAH (Said Agil-Hendrik) agar dapat menjaga ketertiban dan keamanan serta melakukan pengawasan, sehingga tidak terjadi kecurangan.

“Kita berdoa pilkada tahun ini menjadi pilkada terbaik Tana Tidung,” tutupnya.(IAN/JPG)

  • Bagikan