Polres Bulungan Gelar Syukuran Hari Jadi ke-74 Polwan RI

  • Bagikan

FAJAR, TANJUNG SELOR  – Polres Bulungan menggelar syukuran hari jadi ke-74 Polwan RI tahun 2022 yang berlangsung di Mapolres Bulungan, Kamis (15/09/2022). 

Kapolres Bulungan AKBP Ronaldo Maradona T.P.P Siregar saat itu secara langsung menyampaikan sejumlah pesan penting dalam sambutannya di momen hari jadi tersebut. Menurutnya, setiap peristiwa peringatan hari jadi ini menjadi momen untuk instrospeksi, evaluasi dan koreksi. Sekaligus dijadikan sebuah momen bersyukur laiknya acara yang berlangsung saat ini.

Lanjutnya, Kapolres Bulungan menyampaikan juga perihal beberapa penekanan Kapolri yang ditujukan kepada polwan. Khususnya, tentang tugas pokok dan fungsi (tupoksi) sebagai polwan. Penekanan itu pun tentu memiliki makna dalam dan harus disikapi dengan baik. Meski, tak ditampik sampai saat ini di seluruh Indonesia jumlah polwan masih belum cukup banyak.

“Jumlah polwan 7 persen dari 450 ribu anggota kepolisian. Ke depan diupayakan akan dikejar hingga 30 persen. Mengingat, seiring perkembangan dunia polwan memiliki sebuah kesempatan yang sama. Termasuk, tugas yang selama ini labelnya adalah sosok laki – laki,” jelas Kapolres Bulungan.

Lebih lanjutnya, Polres Bulungan ke depan akan terus berupaya mendukung penambahan sejumlah persentase personel polwan. Sehingga diharapkan kesempatan ini dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya. Polwan harus dapat membuktikan dirinya ke zona itu. 

Artinya, hal – hal yang sekiranya perlu dibenahi lantaran adanya isu – isu kurang baik. Maka, dapat segera disikapi.

“Segala isu polwan kurang baik dan kurang sedap didengar. Bertentangan dengan aturan yang ada. Harus segera dikoreksi dan dapat keluar dari label kurang baik tersebut. Saya mau polwan tangguh dan humanis,” pinta Kapolres Bulungan.

“Polwan sekalipun jumlahnya terbilang sedikit. Sehingga jika dihimpun takn cukup terlihat. Tapi, bagaimana mereka nantinya dapat menjadi lilin yang menerangi lainnya. Tidak sebaliknya. Dan ini menjadi tugas polwan senior yang membantu mereka ke arah sana. Apakah bisa ? Tentunya bisa apabila ada tekad dan kemauan yang kuat,” sambungnya.

Tak lupa, Kapolres Bulungan mendo’akan kepada polwan di momen ini. Ke depan dapat semakin baik. Adapun, teguran dan koreksi yang diberikan. Semua itu adalah untuk mereka agar siap menghadapi tantangan dan kesetaraan gender ini. Selain itu, diharapkan Bayangkari dan Polwan dapat semakin terus menjalin komunikasi yang baik.

“Saya ucapkan selamat ulang tahun. Mari jadikan momentum ini. Khususnya, untuk bisa mempraktekkan Esthi Bhakti Warapsari (Wanita pilihan yang mendambakan hidupnya dalam pelaksanaan tugas),” tandasnya. 

  • Bagikan