Irwan Sabri Pimpin IPSS Kaltara 

  • Bagikan

FAJAR, TANJUNG SELOR — Irwan Sabri terpilih secara aklamasi memimpin Ikatan Pemuda Sulawesi Selatan (IPSS) Kaltara. Penetapannya dilakukan pada momen tudang sipulung, di Tarakan Plaza, Minggu, 26 Februari.  

Awalnya, ada tiga kandidat ketua, yang ditunjuk oleh seluruh peserta. Yakni Irwan Sabri, Suryadi Ome Sangka, san Andi Surya Cipta. Namun Andi Surya Cipta mundur dari pencalonan, sehingga menyisahkan dua kandidat yang berembuk hingga akhirnya Irwan Sabri ditetapkan sebagai ketua IPSS Kaltara. 

Mantan Anggota DPRD Nunukan ini, berharap seluruh pengurus IPSS baik di tingkat wilayah dengan pengurus di kabupaten/kota, terus menjaga silaturahmi. Baik di tingkat internal, ataupun dengan paguyuban lain. 

“Jadi teman-teman, jika ada masalah tolong disampaikan. Kita selesaikan semuanya bersama-sama, kita berembuk ketika ada persoalan, sehingga bisa dituntaskan. Jangan jalan sendiri-sendiri,” ungkapnya, sore tadi. 

Gubernur Kaltara, Zainal A Paliwang berharap pemuda Sulsel tetap solid dan selalu bersinergi. Terutama antara kepengurusan provinsi dan kabupaten/kota. Harus selalu kompak, ketika ada hal yang memang mesti dituntaskan, harus diselesaikan. 

“Jangan dilempar di grup wa, facebook, instagram, bisa dibaca semua orang. Tuntaskan secara internal. IPSS ini organisasi sosial, lebih banyaklah aktif ke masyarakat,” tambahnya. (*) 

  • Bagikan